BPM FBE UAJY

BPM FBE UAJY merupakan lembaga legislatif dan lembaga tertinggi di FBE UAJY. Bertugas mengawasi program kerja lembaga eksekutif mahasiswa, menampung, dan menyalurkan aspirasi mahasiswa terkait kebijakan fakultas. Selain itu, BPM FBE UAJY juga turut serta aktif melakukan koordinasi pada setiap program kerja yang memiliki bekerja sama dengan lembaga eksekutif. Kegiatan yang yang digelar rutin pada awal periode kepengurusan guna menyampaikan dan memusyawarahkan program kerja 5 lembaga, UKF, dan Komunitas guna mencapai hasil yang terbaik.



Instagram:  BPM FBE UAJY

 

  • Kegiatan / Event Rutin
    Pramuka-Muker: Event rutin yang yang digelar rutin pada awal periode kepengurusan guna menyampaikan dan memusyawarahkan program kerja 5 lembaga, UKF, dan Komunitas guna mencapai hasil yang terbaik.

    Pembekalan: Program Kerja (Proker) ini merupakan proker rutin yang bertujuan untuk melantik dan membekali anggota baru, serta mengakrabkan kepengurusan anggota aktif BPM FBE UAJY.

    Fungsionaris: Fungsionaris merupakan proker internal BPM yang bertujuan untuk membangun sinergitas antar anggota baru, serta mengakrabkan antar anggota aktif BPM FBE UAJY dan juga dengan alumni.

    Public Hearing: Public Hearing merupakan program kerja rutin yang bekerjasama dengan 5 lembaga di FBE UAJY yang di koordinir oleh BPM. Public Hearing merupakan salah satu wujud penyampaian aspirasi mahasiswa FBE UAJY kepada pihak fakultas.

    Konsolidasi 1-2: Konsolidasi merupakan program kerja rutin yang diselenggarakan setiap akhir semester, dimana konsolidasi I diadakan setiap akhir semester gasal dan Konsolidasi II setiap akhir semester genap. Tujuan dari konsolidasi adalah memberikan pertanggungjawaban program kerja yang telah dilaksanakan selama paruh waktu periode kepengurusan dan juga evaluasi berupa kritik yang membangun antar lembaga kemahasiswaan.

    Insidental 1-2: Merupakan Program Kerja Internal dimana seluruh anggota aktif BPM FBE UAJY berkumpul dan bersenang-senang. Proker ini bertujuan mengakrabkan anggota aktif BPM FBE UAJY.

    Studi Banding: Studi Banding adalah salah satu poker dimana anggota aktif BPM akan melakukan kunjungan ke lembaga lain di luar FBE UAJY yang bertujuan menambah referensi, wawasan kelembagaan untuk kemajuan BPM.

    Bakti Sosial: Bakti Sosial bertujuan untuk meningkatkan kepekaan sosial anggota aktif BPM FBE UAJY, dimana proker ini diikuti oleh seluruh anggota aktif BPM FBE UAJY.
  • Syarat Keanggotaan
    • Mahasiswa aktif FBE UAJY.
    • Memiliki rasa keingintahuan yang kuat dan siap menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab.
    • Mengikuti rangkaian proses open recruitment dan pembekalan 

Galeri

Gabung Bersama Atma Jaya Yogyakarta

Copyright 2022. All Rights Reserved by Atma Jaya Yogyakarta